
ARTI LOGO SWASTISVARNA
- Lingkaran Tulisan Swastisvarna, sebagai jati diri perkumpulan menuju hari Lansia Mas yang bercahaya, berkualitas dan penuh harapan, mandiri serta berguna bagi orang lain.
- Inisial "S" Warna Emas dalam kotak adalah ciri khas warga Lansia Mas Swastisvarna yang selalu kompak bersatu membangun kebersamaan.
- Bunga Teratai berkelopak 5 , menggambarkan unsur-unsur yang membentuk tubuh manusia yang terdiri dari Tanah, Air, Api, Udara dengan para Warga Lansia yang tak henti-hentinya mengucap syukur dan terus bersinar.
- 5 ( Lima ) Garis Kehidupan berada di sekeliling lingkaran menggambarkan para lansia yang mempunyai sikap dan hati yang berkualitas dan mulia dalam suatu ikatan persaudaraan yang kuat. Bunga Melati Berwarna Putih Perak 2 buah kiri kanan, selalu memiliki keseimbangan menghadapi suka duka kehidupan.
ARTI KESELURUHAN LOGO :
Suatu wadah / keluarga besar bersama-sama menghadapi masa lanjut usia yang bahagia dan berkualitas yang diikat dalam persaudaraan yang kekal